Social Icons

twitterfacebookgoogle pluslinkedinrss feedemail

Senin, 18 Maret 2024

Rapat persiapan Pentas PAI


Panitia berkoordinasi dengan pihak Dispendik


Surabaya. Acara Pentas PAI Kota Surabaya yang sebentar lagi akan di gelar secara live di Dinas Pendidikan Kota Surabaya, sudah mulai terlihat persiapannya 90% oleh para panitia yang terdiri dari Guru Pendidikan Agama Islam pilihan. Sehingga pihak Dinas Pendidikan Kota Surabaya turut mengundang panitia tersebut agar bisa berkoordinasi dengan duduk bersama di Ruang Kartini. (18/03/24)


Acara yang tujuannya agar nanti bisa menyamakan visi ketika acara mulai berlangsung. Dari Dinas Pendidikan Kota Surabaya yang diwakili oleh Sekdas, Heni Rahma. Sementara dari pihak panitia GPAI diwakili oleh Ketua Panitia, Mahfudz MS. Rapat yang dimulai pukul 13.30 WIB tersebut berjalan dengan lancar sampai satu jam kemudian. Sekaligus ajang sharing dan evaluasi ke depannya.


Rapat yang dihadiri oleh beberapa orang penting Dinas Pendidikan Kota Surabaya dan beberapa Panitia Pentas PAI perwakilan tiap tim lomba, berhasil menetapkan tempat lomba yang nantinya akan digunakan Pentas PAI Kota Surabaya. Seperti halnya Aula KH Dewantara, akan digunakan lomba LCC (lomba cerdas cermat) PAI. Sedangkan Ruang Kartini nantinya akan digunakan untuk lomba MHQ. 


Sementara itu, Aula Bung Tomo akan digunakan untuk lomba Dai Cilik. Kemudian untuk lomba Patrol, berada di lokasi halaman Dinas Pendidikan Kota Surabaya. Dan untuk lomba MTQ serta Kaligrafi akan ditempatkan di dalam Masjid, lantai 1 untuk lomba MTQ dan lantai atas untuk lomba Kaligrafi.


Seperti tahun yang lalu. Pentas PAI juga dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya melalui upacara pembukaan. Kegiatan resmi tahunan yang tinggal dua hari lagi akan dilaksanakan, diharapkan bisa mendulang kesuksesan seperti tahun-tahun yang lalu. (TimHumasSH)

Tidak ada komentar:

 
 
Blogger Templates