Social Icons

twitterfacebookgoogle pluslinkedinrss feedemail

Jumat, 22 April 2022

Omset Kopsyah RD Capai Angka 2,6 M

 Omset Kopsyah RD Capai Angka 2,6 M

Surabaya - Koperasi Syariah Rezeki Datang Jawa Timur telah memasuki tahun ketiga dengan anggota sebanyak seribu dua ratus dan  omset uang yang beredar mencapai angka 2 M disampaikan pada rapat anggota tahunan (RAT) di rumah makan bebek Jos gandos, Jumat 22/4/22


Salah satu laporan pertanggungjawaban yang disampaikan saat RAT adalah laporan progam yang sudah dijalani dan juga program yang berhenti serta laporan keuangan oleh bendahara yang dilanjutkan dengan tanggapan anggota dan jawaban pengurus.


Ustadz Falah Widodo mewakili sekretaris umum menyampaikan laporan progam yang sudah dijalani yaitu Program Serang (Sedia Barang), Perang (Pesan Barang), Tumbuh (Tukar Tambah Butuh), Loman (Logam Mulia Idaman), Lebaran (Lelang Barang Idaman), porsi haji, pembiayaan multi jasa yang terdiri dari pembiayaan pendidikan, pembiayaan kesehatan, pembiayaan renovasi rumah dan pembiayaan keluarga bahagia. 


Adapun program yang kurang peminat dan kemudian dibekukan adalah rumah rasa guru dengan tujuan agar anggota Kopsyah RD mampu memiliki rumah sendiri dengan harga sesuai saku ternyata kurang peminat karena harga yang ditawarkan masih dianggap belum terjangkau


Dikesempatan ini , Ustadz Falah Widodo juga menyampaikan program baru yang diluncurkan oleh kopsyah RD adalah pegadaian syariah dimana anggota boleh menggadaikan barangnya kepada kopsyah RD dengan sistem syariah non riba.


Berlanjut dengan laporan keuangan oleh Ibu Evi Nur Kholifah yang memaparkan secara rinci jumlah uang yang beredar sampai 31 Maret 2022 yang terdiri dari sisa angsuran dan saldo tutup buku per Maret 2022 sebanyak dua miliar enam ratus tiga puluh enam juta empat ratus sembilan puluh tiga ratus delapan puluh delapan rupiah.


"Untuk tahun ini Kopsyah RD Jatim seperti biasa setiap tahun simpanan manasuka anggota harus dikembalikan bersamaan dengan SHU dan totalnya sebanyak satu miliar rupiah , hal ini dikarenakan anggota banyak yang senang menabung bahkan ada yang nabungnya sampai enam puluh lima juta". Ujar Ibu Evi Nur Kholifah 


Maka di kesempatan yang baik, ustadz Ali Imron ketua Kopsyah RD Jatim mengatakan, bahwa " apa yang sudah diraih adalah prestasi semua pihak yang ada dalam lingkaran Kopsyah RD karena itu mari kita jaga bersama terutama untuk anggota yang kurang sabar dan usil PJ harus pinter-pinter mencarikan solusi sehingga kenyamanan dan ketenangan bisa tercipta tanpa harus melaporkan ke pengurus kecuali yang urgen". Ujarnya (Bunda Tri) 

Tidak ada komentar:

 
 
Blogger Templates