Social Icons

twitterfacebookgoogle pluslinkedinrss feedemail

Sabtu, 10 Februari 2024

GPAI Jatim Siap Jadi Kontributor Daerah

 GPAI Jatim Siap Jadi Kontributor Daerah 

Peserta Diklat jurnalistik semangat menulis berita


Surabaya - Antusias peserta diklat jurnalistik pendidikan bagi kontributor daerah yang diadakan oleh KKG PAI Provinsi Jawa Timur di gedung balai Diklat Kementerian Agama tertuang dalam tulisan berita on the spot yang dibuatnya, Jumat 9 Februari 2024


Dyan Rekohadi yang akrab dipanggil Koko sebagai narasumber memberikan paparan yang mudah dipahami dengan gaya diskusi dua arah sehingga peserta merasa nyaman dalam mengemukakan pendapat ataupun ide-ide mereka 


Wartawan Harian Surya lulusan S1 Jurnalistik yang tampil casual ini sebelumnya membagikan pengalaman menjadi kuli tinta di surat kabar menuliskan berita pendidikan, olahraga dan kriminalitas dari tahun hingga saat ini dengan gambaran suka dukanya 


"Saya ini orang lapangan yang menggeluti bidang pecinta alam dan SAR sehingga saya tuangkan ide dan gagasan saya dalam tulisan yang menjadikan kegiatan saya memiliki nilai penghasilan". Ujarnya


Semangat menulis inilah yang membuat peserta tergelitik untuk mencoba mempraktekkannya teori dari materi yang disampaikan dari yang paling mudah dan yang mereka dengar untuk mempersiapkan diri masing-masing kelak menjadi kontributor berita-berita kegiatan PAI di daerahnya.


Salah satu peserta yang berhasil mengirimkan tulisannya di gruop Diklat jurnalistik yaitu Fifi Khoiriyah mengangkat judul " guru bertambah hebat dengan jadi jurnalis" kemudian Wazieroh menulis Diklat jurnalistik pendidikan bagi kontributor daerah. 


Senada dengan semangat menulis para peserta, Gufron menyatakan "tetap semangat menulis meskipun tulisan saya jelek". Ungkapnya (Bunda Tri)


Tidak ada komentar:

 
 
Blogger Templates