Social Icons

twitterfacebookgoogle pluslinkedinrss feedemail

Rabu, 25 Agustus 2021

Belajar Al-Qur'an dengan Riang

 Belajar Al-Qur'an dengan Riang



Surabaya. Belajar dari rumah bersama guruku di Jawa Pos TV kali ini bernuansa riang. Ustadzah Ainur Rofi'ah, M.Pd.I GPAI asal SD Kiai Ibrahim yang menyajikan materi kelas 1 membawakannya begitu riang gembira. Tak hanya diiringi lagu namun juga bertepuk ria. (25/08/21)


Materi aku cinta Al-Qur'an dibawakannya dengan sangat menarik. Dengan mengajak peserta didik yang sedang virtual untuk  mendahului berdoa. Kemudian mengajak menyanyikan lagu tentang basmalah. Dan menyambung tepuk islami Al-fatikhah. 


Materi basmalah dan membaca surah Al-Fatikhah, huruf hijaiyah dan tanda baca diterangkan dengan memberikan contoh pelafalannya satu persatu yang kemudian ditirukan bersama-sama oleh peserta didik yang hadir melalui virtual zoom.


Huruf hijaiyah dan tanda baca pun dicontohkan dengan detail oleh penyaji dengan alat peraga potongan huruf hijaiyah yang ditempelkan pada kertas karton. Tentunya dengan bantuan slait dari studio secara live.


Kesimpulan terakhir dari materi hari ini bahwa mengawali aktifitas membaca basmalah. Kandungan dari Al-fatikah mengenai kasih sayang Allah pada manusia. Sebagaimana manusia harus bersyukur dan meminta pertolongan hanya pada Allah. Huruf hijaiyah dijelaskan penyaji akan bisa terbaca jika mendapat tanda baca. (TimHumasSH)

Tidak ada komentar:

 
 
Blogger Templates